Advertisement

Latest News

Kualitas Atau Kuantitas?

By agussodagar - Minggu, 09 September 2012

Sebagai seorang penulis, khususnya blogger tentunya kita pasti pernah bingung. Lebih  penting  kualitas  atau  kuantitas  dalam  membuat  sebuah  blog?  Mungkin Anda juga bertanya lebih baik kualitas atau kuantitas.


Sebagai seorang penulis, khususnya blogger tentunya kita pasti pernah bingung.
Lebih  penting  kualitas  atau  kuantitas  dalam  membuat  sebuah  blog?  Mungkin
Anda juga bertanya lebih baik kualitas atau kuantitas.

Pada bagian ini kita akan membahas lebih baik yang mana.

Untuk  menentukan  jawabannya  cukup  sulit  sih?  Tapi  akan  kita  bahas  satu-
persatu. Jika mengutamakan kualitas,  itu berarti kita  tidak  terlalu sering posting
dan hanya  posting  jika  kita  dalam  keadaan mood  yang  baik.  Sedangkan  untuk
kuantitas  artinya  kita  akan  posting  setiap  hari/sering.  Mana  yang  lebih  baik?
Saksikan yang satu ini.

Mengutamakan Kualitas

Kita  akan meneliti  beberapa  keunggulan  dan  kelemahan  dari mereka  yang  pro
pada kualitas. Jika kita mengutamakan kualitas maka kita hanya akan membuat
tulisan  pada  keadaan  yang  benar-benar  baik  dan    setiap  hari  kita  belum  tentu
punya  semangat dan bisa menulis  artikel dengan baik, artinya  tidak  setiap hari
kita bisa posting.

Kelebihan: 
-  Blog Anda menjadi “daging” semua. Yup, blog Anda akan berisi semua hal
yang  terbaik dari Anda sehingga  isinya pasti semua hal  terbaik yang bisa
Anda buat.
-  Anda bisa  terhindar dari bosan dan  kejenuhan  karena  tidak harus  setiap
hari memposting artikel.

Kekurangan:
Blog  akan  jadi  lambat  pertumbuhannya. Mengapa  lambat?  Karena  konten  dari
blog Anda  sedikit dan itu bisa menjadi masalah, antara lain:
-  Kemungkinan terindeks mesin pencari menjadi lebih kecil.
-  Pageviews  blog  menjadi  kecil  karena  jumlah  konten  yang  bisa  akses
sedikit.
-  Jika  pageviews  sedikit maka  sudah  bisa  dipastikan  rage  blog  Anda  juga
akan mengecil.
-  Akibat  dari  semuanya  dana  yang masuk  dari  blog  Anda  akan  berkurang
jika blog Anda adalah blog yang dimonetisasi (diuangkan).

Mengutamakan Kuantitas

Mengutamakan  kuantitas  berarti  Anda  akan  memposting  artikel  pada  jangka
waktu  yang  teratur  dan mungkin  bisa  setiap  hari. Bagi Anda  yang  pro  dengan
mengutamakan  kuantitas maka  akan memiliki  peluang  untuk  jadi  blog  dengan
page rank yang lebih tinggi. Tapi apa itu baik?

Kelebihan:
Blog  menjadi  “cepat  gemuk”.  Dengan  begitu  database  blog  Anda  besar  dan
banyak berisi artikel yang bisa dibaca. Dan dampaknya adalah:
-  Peluang  terindeks  mesin  pencari  menjadi  lebih  besar  karena  semakin
banyak isi artikel dari blog Anda.
-  Pagiviews akan menjadi lebih banyak karena banyak juga artikel yang bisa
dibaca oleh pengunjung.
-  Dengan  pageviews  yang  banyak,  peluang  naik  peringkat  pun  menjadi
lebih  besar.  Page  rank  tinggi  artinya penghasilan  yang  lebih  tinggi  dong
☺.
-  Jika  konten  yang  Anda  posting  bagus  dan menarik  buat  pembaca maka
akan  banyak  yang mau  berlangganan  artikel.  Itu  artinya  akan  semakin
banyak repeat visitor yang bisa menimbulkan keramaian di blog Anda.

Kekurangan :

Untuk kekurangannya sebagai berikut:
-  Jika  konten  Anda  tidak  menarik,  maka  banyak  pengunjung  yang  akan
menghapus blog Anda dari daftar bacaan mereka.
-  Database akan penuh dengan konten “asal-asalan” jika Anda memposting
artikel dalam keadaan bad mood.
-  Blogging  bisa  menimbulkan  kejenuhan  bagi  Anda  karena  Anda  dituntut
mengejar target setiap harinya. 

Gimana menurut pendapat Anda? Kalau disuruh milih mana yang Anda pilih? 
Kalau  saya  disuruh  milih  salah  satu,  saya  akan  pilih  kuantitas  dong  ☺.  Ya
meskipun  bisa  menimbulkan  kejenuhan  tapi  itu  adalah  suatu  tantangan  yang
bisa  kita atasi. Lagipula kejenuhan dalam blogging  kan bisa di atasi? Mau  tahu
caranya?  Kalau  Anda  mau  tahu  silakan  main  ke  blog  saya  di  www.linggau-
blogservice.com.

Follow our blog on Twitter, become a fan on Facebook. Stay updated via RSS

0 komentar for "Kualitas Atau Kuantitas? "

Leave a Reply

Advertisement