APAKAH KESULITAN TERBESAR YANG MENGHADAPI ANDA DALAM RENCANA INI ?
By agussodagar - Selasa, 28 Agustus 2012
APAKAH KESULITAN TERBESAR YANG MENGHADAPI ANDA DALAM
RENCANA INI ?
Kesulitan terbesar dan terkadang banyak orang tidak menyadari
adalah sesungguhnya al-Quran memiliki gaya bahasa tersendiri yang
tidak ditemukan dalam buku yang lain manapun. Ini adalah hal yang
wajar, karena firman Allah tidak mungkin sama dengan perkataan
manusia. Kita terbiasa dalam lingkungan kita hidup di dalamnya
akan perkataan orang-orang di sekeliling kita. Akan tetapi kita harus
membiasakan diri akan gaya bahasa yang baru ini secara sempurna.
Ini berarti anda harus menghabiskan waktu untuk membiasakan gaya
bahasa ini. Demikianlah sehingga anda menghubungkan setiap sel
dari sel-sel tubuh anda dengan firman Allah SWT.
Allah telah menurunkan perkataan yang paling baik (yaitu) Al Quran
yang serupa (mutu ayat-ayatnya) lagi berulang-ulang, gemetar karenanya
kulit orang-orang yang takut kepada Tuhannya, kemudian menjadi tenang
kulit dan hati mereka di waktu mengingat Allah. Itulah petunjuk Allah,
dengan kitab itu Dia menunjuki siapa yang dikehendaki-Nya. Dan
barangsiapa yang disesatkan Allah, niscaya tak ada baginya seorang
pemimpinnya. [S. Az-Zumar: 23]
Mungkin dapat saya ceritakan kepada kalian akan sesuatu yang
terjadi pada diri saya dalam perjalanan awal dari menghafal
al-Quran, setiap kali saya mendengar al-Quran meneteslah air mata
saya, dan merasakan kelezatan yang tak dapat disifati atau
dibandingkan dengan kelezatan yang lain.
Saudara lelakiku yang beriman.
Saudara perempuanku yang beriman.
Sesungguhnya melalui tahapan ini merupakan yang terpenting
dalam rencana menghafal al-Quran. Dan kebanyakan orang yang
mulai menghafal al-Quran kemudian meninggalkan perbuatan ini
dan tidak menetapinya sesungguhnya sebabnya adalah mereka tidak
terbiasa dengan gaya bahasa al-Quran, maka kalian menemukan
mereka merasakan kesulitan menghafal, merasakan kesempitan dan
keberatan, dan mereka tidak mengetahui sebabnya.
Sesungguhnya anda, wahai pembaca, jika anda mengerti
bagaimana sempurnanya penyimpanan informasi dalam otak kita,
akan terjadi bahwa proses ini sangatlah mudah. Dalam permulaan,
kadang satu bulan berlalu hingga anda hafal satu halaman, akan
tetapi setelah melalui enam bulan anda akan dapat menghafalkan
satu halaman ini dalam dua jam !!!
Ini adalah perkataan ilmiah, karena penyimpanan informasi
dalam sel-sel otak menyempurnakan kesesuaian susunan
penimbunan (informasi) dengan cepat. Halaman pertama
membutuhkan lebih banyak waktu, halaman kedua membutuhkan
waktu yang lebih sedikit, demikianlah seterusnya sehingga sampailah
anda pada tahapan dimana menghafal merupakan pekerjaan yang
menyenangkan dan mudah sekali.
Karena itu Allah SWT berfirman :
Dan sesungguhnya telah Kami mudahkan Al-Quran untuk pelajaran,
maka adakah orang yang mengambil pelajaran?[S. al-Qamar: 17]
Follow our blog on Twitter, become a fan on Facebook. Stay updated via RSS
0 komentar for "APAKAH KESULITAN TERBESAR YANG MENGHADAPI ANDA DALAM RENCANA INI ? "